PENGEMBANGAN LABORATORIUM MATEMATIKA VIRTUAL DENGAN SOFTWARE APPY PIE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN ADAPTIVE E-LEARNING

Authors

  • Isna Kholifa
  • Suswanti Suswanti

Keywords:

adaptive e learning, appy pie, komunikasi matematis, mathematics communication

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media pembelajaran matematika virtual berbasis Android ditinjau dari kemampuan komunikasi dan adaptive e-learning yang valid, praktis, dan efektif. Media pembelajaran matematika virtual yang dihasilkan berbasis Android pada materi pokok bilangan dibuat dengan bantuan software Appy Pie yang berisikan teks, gambar, video, link, dan game interaktif. Prosedur pengembangan media matematika virtual menggunakan 5 tahapan yaitu analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Uji coba yang dilakukan meliputi ujicoba ahli/validasi ahli (expert judgement), uji coba kelompok kecil (small group try-out) dan uji coba lapangan (field try-out). Uji coba lapangan (field try-out) dilakukan pada dua kelas X di SMA N 1 Sedayu. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar validasi, lembar penilaian kepraktisan oleh guru, lembar penilaian kepraktisan oleh siswa, dan instrumen tes keefektifan media. Analisis data dilakukan dengan mengkonversi total skor data kuantitatif yang diperoleh menjadi data kualitatif skala lima. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media matematika virtual berbasis Android dengan berbantukan software Appy Pie memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif ditinjau dari kemampuan komunikasi dan adaptive e learning.

The research aims to produce virtual mathematics learning media Android based through communication ability and adaptive e-learning which valid, practice, and effective, virtual mathematics learning media which produced based Android in the material cardinal number produce with Appy Pie software which consist of text, picture, video, link, and interactive game. The procedure of development virtual mathematics through 5 steps they are analysis, design, development, implementation, and evaluation. Try-out which conducted include expert try-out/ expert judgment, small group try-out and field try-out. Field try-out conducted in two classes of Eleven Grade students in SMA Negeri 1 Sedayu. Research instrument which used are validation sheet, teacher’s practice assessment sheet, students’ practice assessment sheet, and media instrument effectiveness test. Data analysis held by converse the total score quantitative data obtained into five scale of qualitative data. The result of the research shows that virtual mathematics learning media Android based by using Appy Pie software fulfill the criteria of valid, practice, and effective through communication ability and adaptive e-learning.

Downloads

Published

2019-05-15

Issue

Section

Articles