PENGARUH UKURAN DEWAN KOMISARIS, LEVERAGE, KONSENTRASI KEPEMILIKAN TERHADAP PENGUNGKAPAN ENTERPRISE RISK MANAGEMENT DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING
Abstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk melakukan analisis pengaruh ukuran dewan komisaris, leverage, konsentrasi kepemilikan terhadap pengungkapan ERM dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderating. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang telah terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun 2021-2022. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling dengan memperoleh jumlah sebesar 209 unit analisis yang dapat digunakan. Penelitian ini menggunakan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik dan analisis regresi sebagai alat uji dalam melakukan analisis data penelitian. Penelitian ini memperoleh hasil yang menunjukkan bahwa ukuran dewan komisaris memiliki pengaruh positif terhadap pengungkapan Enterprise Risk Management (ERM), sedangkan leverage dan konsentrasi kepemilikan masing-masing memiliki pengaruh negatif terhadap pengungkapan ERM. Untuk ukuran perusahaan menunjukkan hasil, yaitu memperlemah pengaruh langsung antara ukuran dewan komisaris, leverage, dan konsentrasi kepemilikan terhadap pengungkapan ERM. Berdasarkan hasil yang ditunjukkan dalam penelitian ini, maka saran yang diberikan untuk para peneliti selanjutnya adalah dengan menerapkan jenis metode pengungkapan ERM yang berbeda lainnya, seperti pengungkapan ERM oleh COSO, dan menambah atau menggunakan variabel penelitian lainnya yang memiliki keterkaitan dengan pengungkapan ERM.