SOSIALISASI MARKET SCHOOL UNTUK MENINGKATKAN LITERASI TEKNOLOGI DI ERA INDUSTRI 4.0 PADA UMKM INDONESIA

Authors

  • maskurniawan maskurniawan
  • Siti Nurjanah UNJ

Keywords:

Sekolah Pasar, Edukasi E-Commerce, UMKM

Abstract

Market School (Sekolah Pasar) adalah memberikan kemampuan atau edukasi kepada pengusaha menengah, kecil dan mikro tentang segala sesuatu untuk meningkatkan, mengembangkan kapasitas UMKM di Indonesia. Penelitian ini merupakan jenis R(research) and D (development) dengan mengembangkan market school sebagai bagian meningkatkan literasi dan kapasitas UMKM di era globalisasi dan industri 4.0 yang menuntut semua pelaku ekonomi untuk inovatif dan kreatif.
Hasil Pengabdian Masyarakat yang dilakukan di Pasar Induk Kramat Jati, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur adalah bahwa secara administratif telah terpenuhi semua unsur, sehingga lancar dalam memberikan materi. Secara substanstif bahwa kegiatan meningkatkan literasi UMKM akan manfaat digital dalam perdagangan telah memberikan manfaat dan dampak yang positif. Setidaknya secara pengetahuan meningkat 100%, karena sebelumnya tidak tahu, kemudian menjadi tahu. Secara praktek, bahwa di Pasar induk tersebut yang memiliki bisnis online hanya 1 perusahaan saja, namun kini hampir peserta melakukan upgrade diri, setidaknya melalui twitter, facebook, dan instagram, belum sampai kepada membuat aplikasi atas barang dagangan atau barang yang diusahakan. Meski ada kendala pada teknis pengoperasian, karena faktor usia, namun secara gadget sudah terpenuhi untuk bisa melakukan transaksi online atau e-commerce dalam rangka menggairahkan, meningkatkan laju perdagangan, sehingga berdampak pada pertumbuhan ekonomi secara massif.
Pada kegiatan pengabdian ini masih banyak harus direkomendasikan ke berbagai pihak agar persebaran pengetahuan dan skill memiliki daya tendang dan multiplier effect yang besar. Saran diantaranya adalah untuk terus menerus melakukan intensitas maupun ekstensifikasi pengetahuan dan ketrampilan e-commerce dalam berbagai bentuk dan media. Juga disarankan dengan memberikan pengetahuan, edukasi agar melek literasi digital secara door to door atau merchant to merchant secara intensif dan meluas.

Downloads

Published

2019-01-22