PELATIHAN WIRAUSAHA LIFE SKILL SEBAGAI SUMBER PENDAPATAN ANGGOTA KPRI HANDAYANI PURNA TUGAS

Authors

  • Rochmad Rochmad
  • Muhammad Kharis
  • Suprayogi Suprayogi
  • Baidhowi Baidhowi

Keywords:

Purna Tugas, Pelatihan, wirausaha

Abstract

Anggota KPRI Handayani merupakan pegawai negeri di UNNES yang masih aktif maupun yang sudah purna tugas dengan status keanggotaan luar biasa. Anggota yang sudah purna tugas tetap diwajibkan membayar Iuran Wajib dan Iuran Sukarela tiap bulan. Kewajiban tersebut membebani karena pendapatannya berkurang sekali dikarenakan pendapatan tinggal 70% dari Gaji Pokok, tidak menerima tunjangan sertifikasi, tidak menerima remunerasi gaji bulanan maupun per semester dan tidak menerima uang makan. Oleh sebab itu, mereka yang akan menghadapi purna perlu menyiapkan pengganti pendapatan yang salah satu alternatifnya adalah wirausaha. Pada umumnya mereka belum memiliki keahlian untuk berwirausaha. Solusi yang diberikan adalah melakukan pelatihan dan pendampingan pembuatan bandeng presto dan telur asin. Metode yang digunakan adalah Participatory Rural Appraisal (PRA). Peserta dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah anggota KPRI Handayani yang akan purna tugas dalam waktu 1-3 tahun berjumlah 19 orang.

Downloads

Published

2018-12-06