Strategi Peningkatan Produktivitas Guru SMAN di Kabupaten Flores Timur Melalui Organization Citizenship Behavior (OCB)

Authors

  • Hermania Bhoki Sekolah Tinggi Pastoral Reinha Larantuka-Larantuka, FloresTimur, NTT, Indonesia.
  • Totok S Florentinus Pascasarjana Universitas Negeri Semarang, Semarang, Indonesia
  • Y L Sukestiyarno Pascasarjana Universitas Negeri Semarang, Semarang, Indonesia
  • Tri Suminar Pascasarjana Universitas Negeri Semarang, Semarang, Indonesia

Keywords:

Organization Citizenship Behavior (OCB), Produktivitas

Abstract

Guru produktif menjadikan produktivitas sebagai filosofi hidupnya. Bagi guru produktif, pekerjaan merupakan hal sentral yang harus dilakukan secara efektif dan efisien untuk menjangkau prestasi yang tinggi. Guru produktif akan menggunakan segala kemampuannya untuk mengelola pekerjaan demi mencapai produktivitas kerja yang tinggi yakni lulusan berkualitas tinggi. Fakta menunjukkan bahwa produktivitas guru rendah karena OCB guru masih rendah. Tujuan penelitian ini untuk mengungkap pengaruh OCB terhadap peningkatan produktivitas guru. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah guru SMAN di Kabupaten Flores Timur berjumlah 223 orang, dengan teknik sampling acak sederhana terpilih 143 orang. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknis analisis data menggunakan uji pengaruh dengan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan produktivitas guru SMAN dipengaruhi oleh OCB guru.
Direkomendasikan, guru sebagai aktor utama pendidikan perlu memiliki OCB yakni perilaku ekstra peran; dengan hati ikhlas mau melakukan pekerjaan melebihi tugas formal yang ada dalam deskripsi tugas pokok dan fungsi.

Downloads

Published

2020-01-11

Issue

Section

Articles