Pembelajaran Puisi Secara Daring Dengan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi (Tik Tok) Kelas X Sma Negeri 3 Pati
Keywords:
Pembelajaran puisi, daring, media pembelajaran, aplikasi Tik Tok, Covid-19.Abstract
Masa pandemi ini cukup sulit bagi pendidik untuk membelajarkan materi mengenai puisi. Dalam
hal ini, menjadi tugas baru bagi pendidik agar dapat mengajak peserta didik untuk bisa
mengapresiasi puisi dengan baik dalam pembelajaran daring. Maka dari itu, untuk menanggulangi
permasalahan tersebut penulis merekomendasikan sebuah aplikasi kekinian untuk mengapresiasi
puisi dengan aplikasi Tik tok. Tujuan penelitian ini yaitu; (1) Mendeskripsikan problematika media
pembelajaran mengapresiasi puisi secara daring; (2) Mendeskripsikan penggunaan media berbasis
aplikasi Tik tok dalam pembelajaran mengapresiasi puisi secara daring. Pendekatan yang digunakan
dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif dengan metode penelitian deskriptif kualitatif.
Instrumen yang penulis gunakan adalah observasi. Adapun hasil penelitian ini yaitu Inovasi
pemanfaatan aplikasi Tik tok dalam pembelajaran membacakan sebuah puisi akan menjadi
terobosan baru apabila dapat memanfaatkan dengan baik dalam proses pembelajarannya.
Banyaknya fitur-fitur pendudkung yang mampu menciptakan video yang sangat menarik akan
membuat peserta didik antusias dalam membacakan sebuah puisi.