Implementasi Media Animasi 3D Terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa

Authors

  • Attin Warmi Universitas Negeri Semarang
  • Wardono Wardono Universitas Negeri Semarang
  • Budi Waluya Universitas Negeri Semarang

Keywords:

Media animasi, Kemampuan pemahaman Konsep

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui apakah terdapat perbedaan peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang menggunakan media video animasi dengan siswa yang tidak menggunakan media animasi didalam pembelajarannya. Sampel dari penelitian ini adalah siswa kelas VII di SMP Cibarusah, yang masing- masing kelas berjumlah 40 siswa untuk kelas kontrol dan eksperimen Tes tertulis berbentuk uraian adalah yang digunakan dalam pengumpulan data dan untuk analisis data yaitu uji normalitas kemudian untuk melihat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa dari kedua kelompok tersebut dikarenakan tidak berdistribusi normal maka menggunakan Uji Mann Whitney U. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pencapaian kemampuan pemahaman konsep matematis siswa antara yang menggunakan media animasi dengan yang tidak menggunakan media animasi didalam pembelajarannya Selain itu, kesimpulan dari penelitain ini adalah terdapat perbedaan peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang menggunakan media video animasi dengan siswa yang tidak menggunakan media animasi didalam pembelajarannya.

Downloads

Published

2024-02-10

Issue

Section

Articles