Pengaruh Model Pembelajaran Take and Give pada Pembelajaran Matematika untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa

Authors

  • Zahrattun Nissa Rahma Anjani
  • Rafif Faisa Zikri
  • Ana Faila Shuffa
  • Bambang Eko Susilo

Keywords:

Kemampuan Berpikir Kritis, Pembelajaran Matematika, Take and Give.

Abstract

Pendidikan masa sekarang memiliki tuntutan yang harus dihadapi yaitu kecakapan abad 21. Siswa diharapkan siap menghadapi tuntutan kecakapan abad 21 dengan memiliki kompetensi 4C yaitu Critical Thinking (berpikir kritis), Creativity (kreativitas), Comunication (berkomunikasi), dan Collaboration (bekerja sama). Salah satunya kompetensi 4C yang diperlukan oleh siswa, yaitu critical thinking atau kemampuan berpikir kritis. Kemampuan berpikir kritis menjadi salah satu karakter yang saat ini menjadi isu penting dalam bidang pendidikan. Salah satu cara untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa perlu dilakukan inovasi model pembelajaran. Berdasarkan hal tersebut model pembelajaran inovatif yang dapat mengaktifkan siswa dalam pembelajaran dan meningkatkan kemampuan berpikir kritis, salah satunya yaitu model pembelajaran Take and Give. Maka dari itu, peneliti mengangkat judul "Pengaruh Model Pembelajaran Take and Give pada Pembelajaran Matematika untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa". Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat perkembangan kemampuan berpikir kritis siswa melalui pembelajaran Take and Give pada Pembelajaran Matematika. Penelitian ini menggunakan studi literatur dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif menggunakan berbagai sumber tertulis seperti artikel, jurnal dan dokumen-dokumen yang relevan sekitar tahun 2018-2023. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran Take and Give pada Pembelajaran Matematika dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa yang sesuai dengan tuntutan kompetensi 4C, sehingga model pembelajaran Take and Give pada Pembelajaran Matematika dapat menjadi salah satu solusi untuk meningkatkan kompetensi 4C yaitu kemampuan berpikir kritis siswa.

Downloads

Published

2024-02-11

Issue

Section

Articles