KUALITAS TEMPE YANG DIBUAT DENGAN ALAT PENCETAK INOVATIF SKALA LAB DI RUMAH INOVASI TEMPE SEKAR SARI

Authors

  • DFE Purnama Jurusan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Semarang
  • P Dewi Jurusan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Semarang
  • I Mubarok Jurusan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Semarang
  • SH Bintari Jurusan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Semarang

Keywords:

tempe, kualitas tempe, alat pencetak inovatif

Abstract

Tempe merupakan makanan fermentasi yang populer di Indonesia, tingginya minat terhadap tempe memunculkan berbagai inovasi dalam peningkatan produksi, salah satu upaya tersebut adalah penggunaan alat pencetak inovatif. Alat ini berperan sebagai cetakan sekaligus wadah pemeraman tempe.Wadah pemeran menjadi salah satu faktor yang penting dalam penentuan kualitas tempe karena memiliki peranan dalam menjaga aerasi untuk pertumbuhan Rhizopus sp. Tujuan dari penelitian (1) Membuktikan higienitas dan kualitas organoleptik tempe yang dibuat menggunakan alat pencetak inovatif,(2)Membandingkan antara kualitas tempe yang dibuat menggunakan alat pencetak inovatif dengan tanpa penggunaan alat. Penelitian eksperimen rancangan acak lengkap (RAL). Perlakuan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penggunaan inovasi alat pencetakan tempe dan tanpa penggunaan alat sebagai kontrol. Metode pengujian yang dilakukan meliputi uji cemaran E.coli menggunakan medium selektif eosin methylene blue agar (EMBA) dan uji kesukaan. Berdasarkan hasil penelitian produk tempe yang dibuat menggunakan alat pencetak inovatif negatif terhadap E.coli, memiliki aroma khas tempe, tekstur kompak, rasa tidak asam, dan berwarna putih. Disimpulkan produk tempe yang yang dibuat menggunakan alat pencetak inovatif telah memenuhi standar kualitas mutu cemaran E.coli dan organoleptik berdasarkan SNI 3144:2015 serta memiliki keseluruhan hasil uji kualitas lebih unggul dibanding kontrol.

Additional Files

Published

2022-11-28

Issue

Section

Mikrobiologi