Analisis Perubahan Tutupan Lahan Terbangun Di Sub-DAS Kripik

Authors

  • Sindi Yuliana Putri Universitas Negeri Semarang
  • Mohammad Rifki Trihadianta Universitas Negeri Semarang
  • Lutfiah Rahma Sekar Kinasih Universitas Negeri Semarang
  • Durrotul Jahroo Mauliya Universitas Negeri Semarang
  • Trida Ridho Fariz Universitas Negeri Semarang
  • Andin Vita Amalia Universitas Negeri Semarang

Keywords:

daerah aliran sungai, perubahan lahan, lahan terbangun

Abstract

Sub-DAS adalah bagian dari suatu Daerah Aliran Sungai yang berukuran lebih kecil dan dibatasi oleh aliran sungai utama dan anak sungai utamanya. Sub-DAS Kripik merupakan bagian dari DAS Garang yang memiliki peran cukup penting sebagai penerima air hujan lalu mengalirkan dari anak sungai ke sungai utama. Terjadinya perubahan lahan di daerah Sub-DAS Kripik dari tahun 2015 ke 2021 sehingga diperlukannya analisis perubahan tutupan lahan yang terjadi di daerah sekitar Sub-DAS. Lokasi pengamatan yaitu Sub-DAS Kripik yang berlokasi di Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui kajian literatur, peta wilayah studi dan observasi lapangan secara tidak langsung melalui Google Maps dan Street View. Teknik analisis data dengan interpretasi citra dan analisis deskriptif menunjukkan terjadinya perubahan tutupan lahan di Sub-DAS Kripik terhadap adanya perubahan luas lahan terbangun antara tahun 2015 dan 2021. Perubahan terjadi secara merata hampir di seluruh daerah Sub-DAS Kripik yang meliputi beberapa kelurahan. Perubahan tutupan lahan yang terjadi di Sub-DAS Kripik mengalami perubahan yang cukup signifikan antara tahun 2015 dan 2021. Sub-DAS Kripik mempunyai berbagai peranan dalam sistem ekologi dan hidrologi sehingga terjadinya perubahan tutupan lahan di daerah Sub-DAS memiliki dampak terhadap kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya.

Downloads

Published

2023-07-25

Issue

Section

Articles