PENGGUNAAN ETNOVLOG VIDEO UNTUK MENUMBUHKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN IPA

Authors

  • Siska Styovani
  • Nihayahati Alfa Irma Soff’ya Soff’ya

Abstract

Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) berkaitan dengan proses pemecahan masalah dan mengkaji konsep sains secara sistematis dalam kehidupan sehari-hari. Materi IPA biasanya fokus pada fakta, teori, konsep, dan prinsip yang perlu diajarkan kepada siswa. Proses pembelajaran IPA harus mendorong siswa untuk menganalisis, mengevaluasi, dan menyimpulkan guna meningkatkan kemampuan berpikir kritis mereka. Namun, tantangan besar dalam pendidikan adalah kemampuan berpikir kritis siswa yang masih rendah. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning berbantuan media etnovlog video merupakan alternatif yang solusi untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Etnovlog berisi proses wawancara dan pembuatan sate ayam kampung khas blora. Etnovlog video memberikan pengalaman langsung dan memotivasi siswa untuk memahami konsep zat dan perubahannya dalam konteks sains. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan etnovlog video untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis pada siswa dalam pembelajaran IPA SMP. Etnovlog video tidak hanya meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep sains tetapi juga membuat siswa menjadi lebih aktif dalam proses pencaharian pengetahuan. Dengan demikian, pembelajaran dengan model discovery learning berbantuan etnovlog video dapat menjadi strategi efektif dalam mengembangkan keterampilan berpikir kritis dan prestasi akademik siswa.

Downloads

Published

2024-08-08

Issue

Section

Articles