Keterampilan Meneliti Mahasiswa dalam Eksperimen Real dan Eksperimen Virtual

Authors

  • Eli Trisnowati Universitas Tidar, Indonesia; Universitas Negeri Semarang, Indonesia
  • Wiyanto Wiyanto Universitas Tidar, Indonesia; Universitas Negeri Semarang, Indonesia
  • Bambang Subali Universitas Tidar, Indonesia; Universitas Negeri Semarang, Indonesia
  • Sulhadi Sulhadi Universitas Tidar, Indonesia; Universitas Negeri Semarang, Indonesia

Keywords:

real experiment, virtual experiment, research skill., eksperimen real, eksperimen virtual, keterampilan meneliti

Abstract

Abstrak. Berbagai tingkatan pendidikan menetapkan adanya standar minimal yang harus dimiliki peserta didik. Dalam mencapai hal tersebut, pendidikan sains seharusnya konsisten pada hakekat dari inkuiri ilmiah. Salah satunya dengan kegiatan inkuiri di laboratorium. Pembelajaran daring memberikan batasan bagi peserta didik untuk melakukan kegiatan inkuiri di laboratorium. Solusi yang ditawarkan berupa eksperimen real menggunakan alam sekitar/ bahan sederhana dan eksperimen virtual, tetapi belum diketahui dampaknya bagi keterampilan meneliti. Tujuan penelitian ini melihat 1) perbedaan keterampilan meneliti pada eksperimen real dan eksperimen virtual dan 2) ketuntasan pada setiap tahapan penelitian pada eksperimen real dan eksperimen virtual. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan non tes dan instrumen pengumpulan data berupa penilaian keterampilan meneliti. Hasil menunjukkan bahwa keterampilan meneliti mahasiswa dalam eksperimen real dan virtual tidak berbeda secara signifikan. Rata-rata keterampilan meneliti dalam eksperimen real lebih tinggi dibandingkan dengan keterampilan meneliti dalam eksperimen virtual. Selain itu, ketuntasan nilai keterampilan meneliti pada setiap tahapan aktivitas eksperimen memiliki sebaran yang berbeda. Aktivitas yang perlu dikembangkan baik dalam eksperimen real dan virtual adalah memilih/menentukan variabel, menentukan cara mengolah data dan menganalisis hasil, dan menentukan cara menarik kesimpulan.

Kata kunci: eksperimen real, eksperimen virtual, keterampilan meneliti

Abstract. Various levels of education set the minimum standards that students must have. In achieving this, science education should be consistent with the nature of scientific inquiry. One of which is inquiry activities in the laboratory. Online learning provides limits for students to carry out inquiry activities in the laboratory. The solutions offered are in real experiments using natural surroundings/ simple materials and virtual experiments, but the impact on research skills is not yet known. The purpose of this study is to see 1) differences in research skills in real experiments and virtual experiments and 2) completeness at each stage of research in real experiments and virtual experiments. The research method is descriptive quantitative research—data collection techniques with non-test and data collection instruments in the form of assessment of research skills. The results showed that students' research skills in real and virtual experiments were not significantly different. The average of research skills in real experiments is higher than research skills in virtual experiments. In addition, the thoroughness of the value of researching skills at each stage of the experimental activity has a different distribution. Activities that need to be developed in real and virtual experiments are selecting/determining variables, determining how to process data and analyze results, and determining how to conclude.

Key words: real experiment, virtual experiment, research skill.

Downloads

Published

2022-01-03

Issue

Section

Articles